Semakin mendekati waktu pilkada yang kurang dari dua bulan lagi, semakin gencar pula pencerdasan dan silaturahmi yang dilakukan oleh pasangan cagub dan cawagub Sudrajat-Syaikhu untuk mengenalkan diri kepada masyarakat Jawa Barat.
Dalam keramaian massa yang hadir hingga 20.000 orang, terlihat sosok yang tidak asing memeriahkan acara Asyik Berdzikir yang digaungkan di Monumen Perjuangan Rakyat. Oded-Yana yang juga merupakan paslon calon walikota Bandung terlihat hadir untuk memberi dukungan kepada kawan koalisi mereka Ajat-Syaikhu.
Oded-Yana saat bertemu saling menebar salam |
Meski dipadati oleh jadwal kampanye pribadi namun hal ini tidak membuat Mang Oded untuk tidak hadir di Monju. Baginya sudah merupakan kewajiban sebagai kawan seperjuangan untuk saling mendukung dan saling mendoakan dalam ikhtiar menjemput takdir.
Sosok hangat bersahabat ini pun tak lupa untuk menghimbau warga jawa barat untuk memilih paslon nomor 3 Ajat-Syaikhu bahkan Mang Oded pun menghimbau para pendukung nya dengan pernyataan "Pilih Nomor 3 untuk Oded-Yana, berarti memilih Ajat-Syaikhu untuk Jawa Barat".
Mang Oded (kiri), Prabowo (tengah) dan Sudrajat (Kanan) |
Sungguh bahagia nya bila pemimpin saling sudah mengenal dan mempunyai satu visi, maka Indonesia di tahun 2019 memiliki harapan besar untuk menjadi negara yang lebih baik. Sebab jawa barat adalah kawasan jumlah penduduk terbesar se Indonesia sehingga tak mengherankan jika pilkada tahun 2018 ini menjadi momen timbal balik Indonesia di 5 tahun mendatang.
0 Komentar