Nurdin Mandalajati (Kader PKS) |
Bikasoga Sport Centre yang terletak di kawasan Buah Batu kota Bandung, seolah menjadi saksi menyatunya semua hati, dalam acara Apel Siaga dan Silaturahmi Akbar 2017 (23/06/2017). Kader dan simpatisan dari 30 DPC yang ada di kota Bandung, berbondong-bondong mendatangi gelora yang berkapasitas 3000 orang tersebut. Mereka datang dengan senang hati dengan membawa satu asa, demi Indonesia lebih baik.
Salah seorang panitia yakni ustadz Sholeh, beliau merasakan bagaimana dahsyatnya ruh jihad serasa berkobar kembali. Kebahagiaan yang terpancar dari wajah-wajah para kader, dirasakan Sholeh sebagai sebuah optimisme kemenangan. Pegal dan kekurangan tidur selama menjadi panitia, menjadi hilang tak kala rasa bahagia hadir dari kisi hati terdalam, karena ikut andil dalam agenda dakwah. Hal senada juga dirasakan Wildan Taufik, yang mana dalam kepanitian kebagian mengendalikan Sound dan multimedia director. Wildan sangat senang telah berkontribusi dalam kegiatan ini. Bahkan dirinya merasa tergugah dan termotivasi, untuk menjadi bagian dalam rangka meraih Bandung Satu. Harapan kedepan dari ayah muda ini, berkeinginan akan terus support maksimal dalam pembuatan konten-konten kreatif.
Zaenal Fanani (kiri) dan Tisna (reporter Reli Bandung, kanan) |
Acara silakbar saat ini, jauh dari hingar bingar dan kesan mewah layaknya partai besar. Kesederhanaan partai ini terlihat dengan posisi duduk mereka yang cukup lesehan saja. Tak ada tempat duduk istimewa bagi para petinggi partai. Semua kedudukannya sama, yang membedakan hanyalah posisinya saja yang ada paling depan. Aura keakraban seperti ini, dirasakan Nurdin peserta apel siaga yang datang dari DPC Mandala jati terasa lebih mempererat ukhuwah. Dan semoga kegiatan ini akan lebih memperat setiap hati untuk lebih dipersatukan. Nurdin beserta isterinya saat ini sedang giat-giatnya mengadakan sekolah ibu di wilayahnya. Dan untuk pemenangan ke depan, ayah dari dua anak ini akan lebih fokus ke kemasyarakatan.
Peserta lain yang kami wawancarai adalah Zaenal Fanani, beliau mengungkapkan, “Alhamdulillah silakbar ini bisa terlaksana kembali, dan ini sangat tepat sebagai momentum pasca lebaran. Semoga bisa mendatangkan semangat yang lebih besar menjelang pilkada tahun depan. Harapannya acara ini akan dihadiri lebih banyak kader yang hadir di tahun mendatang”. Pria yang saat ini selalu getol dalam kegiatan kemasyarakatan dalam rangka nashrul fikroh atau menebar pemikiran kepada calon konstituen, agar menetapkan pilihannya ke PKS dan memilih pemimpin yang diusungnya.
Demikian dikatakan ketua Dpra Margasari Buah Batu ini, yang aktif juga di kepengurusan RT dan masjid Baiturrahman di kediamannya.
Hadir di tengah masyarakat, berbaur dalam kegiatan sosial ternyata melahirkan tantangan baru bagi Dedi Pajajaran, peserta dari Cicendo. Semakin bergumul dengan mereka, maka semakin dia merasakan akan apa yang mereka butuhkan. Hal inilah yang membuat dirinya tak lelah melakukan acara baksos di wilayahnya. Kiranya semangat seperti ini yang harus terjaga. Saling mendoakan antara kader, dan selalu mendoakan para Qiyadah serta mengikuti arahannya, itulah yang harus ditanamkan kepada semua kader. Agar kemenangan di masa datang menghampiri kita.
(Tiesna)
0 Komentar