Curhatan Satpol PP Kecamatan Andir kepada Anggota Dewan PKS


Khairullah berdialog dengan Satpol PP Kecamatan Andir

bandung.pks.id - Malam Selasa (21/7) Khairullah atau biasa orang memanggilnya Ust Iyung berjalan untuk menuju tempat reses di daerah Kecamatan Andir. Berhubung titik reses yang akan dituju ternyata tak bisa dimasuki mobil maka beliau memutuskan untuk berjalan kaki dari tempat beliau memarkirkan mobilnya. 

Dalam perjalanan beliau melihat sekelompok petugas Satpol PP Andir yang sedang berpatroli. Tak meninggalkan kesempatan, beliau pun menyapa mereka dan memperkenalkan diri sebagai anggota DPRD Kota Bandung dari Fraksi PKS. Terjadilah dialog menarik, beliau menanyakan keadaan kamtib di Kecamatan Andir dan juga suka duka para Satpol PP selama masa pandemic ini.

Luar biasa, para petugas Satpol PP yang bertugas bercerita dengan penuh rasa syukur, mereka faham bahwa masa pancemic seperti ini maka akan banyak yang terdampak namun sejauh ini aman dan terkendali. Tak lupa mereka pun menanyakan kebenaran berita warga yang akan dikenakan sanksi terkait penggunaan masker ditengah pandemic. Ust Iyung pun menyampaikan bahwa itu baru wacana dari pemerintah provinsi dalam rangka mendisiplinkan warga dalam mematuhi protokol kesehatan.

Sebelum berpisah dengan para petugas Satpol PP, Ust Iyung pun menghimbau agar mereka proaktif saling mengingatkan kepada masyarakat tentang bahaya penularan Covid -19 ini, dan kita sama2 mendo'akan agar wabah ini segera berlalu.

Beliau bersyukur ditengah perjalanan menuju tempat reses bisa bercengkrama dengan aparat yang bertugas di lapangan. Mengetahui kondisi di lapangan adalah keharusan bagi seorang anggota dewan agar bisa mengetahui apa yang dibutuhkan oleh masyarakat dan juga akhirnya apa yang diperjuangkan di dewan pun bisa memberikan manfaat positif bagi masyarakat luas. (IU)

Posting Komentar

0 Komentar