Tak ada hentinya anggota dewan Fraksi PKS Bandung bersilaturahim. Kini giliran kantor Kecamatan Bojongloa Kidul yang disambangi, kali ini H. Asep Mulyadi berkunjung dengan ditemani beberapa kawan DPC dan pertemuan ini dihadiri langsung Oleh Camat Bojongloa Kidul, Sekcam, kasie Kesos, kasie Ekbang, Kasie Pemerintahan dan staf.
Setiap silaturahim pasti diisi dengan cerita, kini giliran Camat Bojongloa Kidul menceritakan kegiatan unik beliau setiap hari Jum'at olahraga bersepeda, dengan menyusuri gang-gang kecil untuk menyapa warganya serta memastikan bahwa semua warga masih bisa makan dan memiliki stok beras.
Tidak hanya itu, Camat Bojongloa Kidul juga menyampaikan beberapa aspirasinya kepada H Asep Mulyadi, berkaitan keinginannya membentuk Koperasi Produsen yang berbasis pemberdayaan penduduk asli Cibaduyut. Sebab penduduk asli Cibaduyut yang selama ini memproduksi sepatu hanya menikmati keuntungan kecil sedangkan para pemilik tokolah yang menikmati keuntungan lebih besarnya. Dalam bidang pendidikan Kecamatan Bojongloa Kidul adalah salah satu kecamatan di Kota Bandung yang tidak memiliki Sekolah SMA/K NEGERI sehingga kesulitan bagi warganya untuk mendaftar ke sekolah negeri karena menggunakan sistem zonasi. Padahal ada lahan cukup luas yang bisa dibangun untuk sekolah milik Penprov tepat disamping Terminal Leuwi Panjang
H. Asep Mulyadi atau biasa disapa Kang Asmul sangat mengapresiasi program yang sudah dijalankan oleh Camat Bojongloa Kidul terutama kegiatan gowes dalam rangka menyapa warga. Tak lupa beliau pun memberikan pesan bahwa selama masa Covid -19 ini begitu terasa dampak ekonomi terhadap perputaran ekonomi diseluruh negara apalagi di tingkat masyarakat. Maka kita harus memiliki persiapan antisipasi apabila ini berlangsung cukup panjang minimal dengan Program Pengembangan Ketahanan Pangan serta Pemberdayaan Ekonomi Kreatif.
Harapan beliau ekonomi warga Kota Bandung bisa segera bangkit kembali meski ditengah pandemi, apalagi jika ada aturan yang menguntungkan UMKM Kota Bandung untuk berkembang dan berinovasi.
Harapan beliau ekonomi warga Kota Bandung bisa segera bangkit kembali meski ditengah pandemi, apalagi jika ada aturan yang menguntungkan UMKM Kota Bandung untuk berkembang dan berinovasi.
(Dani)
0 Komentar