PKS Bandung Akurat dan Tercepat Dibanding KPU


Keakuratan dan kecepatan sistem informasi perhitungan suara DPD PKS Kota Bandung patut diacungi jempol sebab pada pukul 22.00 hari H sudah terkumpul data sebanyak 30 persen untuk Pemilu Legislatif dari semua TPS di Kota Bandung. Seluruh saksi PKS mengikuti mekanisme detail dan mengumpulkan form C1 hingga menjelang pagi.

Kader PKS sedang memeriksa form C1

Tak perlu menunggu waktu lama, Keesokan harinya DPD PKS Kota Bandung sudah dapat memprediksi jumlah kursi yang akan di raih oleh PKS yaitu 13 kursi. Sedangkan data input KPU Kota Bandung 16 Mei 2019 masih progres penghitungan manual 154 dari 7.107 TPS (2,16 persen). Kecepatan perhitungan KPU dinilai lambat dibandingkan dengan sistem informasi perhitungan suara DPD PKS Kota Bandung.

Apresiasi tentunya disematkan kepada seluruh saksi PKS di TPS, PPK hingga tingkat Kota sebab telah berjasa dalam bersiaga saat pemungutan suara sampai perhitungan suara, mendapatkan form C1 dari saksi-saksi TPS dan menjaga form C1 serta proses pengawalan berjalan sangat baik sehingga data tidak jauh berbeda dengan data awal.

Tak perlu diragukan lagi, PKS merupakan partai kader yang memiliki tingkat militansi dan loyalitas tanpa batas yang selalu dijadikan andalan untuk saksi TPS. Saksi kader PKS, tak pernah sedikitpun beranjak dari TPS dan hanya fokus menjaga TPS sampai selesai penghitungan.

PKS benar-benar serius menyiapkan saksi Pemilu dengan menggelar pelatihan Trainer for Training (TFT). Tujuannya agar saksi PKS selalu siaga saat pemungutan suara sampai perhitungan suara, mendapatkan form C1 dari saksi-saksi TPS dan menjaga form C1 tersebut.

Peran saksi dalam pemilihan umum sangat penting dalam mengantisipasi kecurangan sekaligus memastikan tidak ada kesalahan apapun yang terkait soal pencoblosan. Dibutuhkan perhatian khusus dalam mengelola saksi-saksi di setiap TPS agar dapat menjaga suara setiap calon legislatif.

PKS telah mendapatkan kepercayaan dari semua pihak, terutama dari Komisi Pemilihan Umum karena mampu memberikan acuan data form C1 yang akurat. Kepercayaan itu muncul karena harus diakui secara jujur militansi saksi PKS lebih baik lantaran memiliki sikap disiplin dan disiapkan sejak awal. Bukti militansi dan tingkat disiplin saksi PKS itu dapat terlihat dari fenomena banyaknya peserta Pileg 2014, yang mencari data tentang hasil suara ke saksi parpol tersebut.










Posting Komentar

0 Komentar