Siti Oded : Berbanggalah Para Ibu!



Peran ibu dalam keluarga sangatlah penting. Itulah yang menjadi tema materi Ummi Siti dalam penyuluhan kesehatan dan ketahanan keluarga. Peran utama seorang ibu ialah penjaga dalam keluarga, bagaimana seorang ibu harus mampu menjaga kesehatan fisik, mental dan spiritual anaknya.
Penyuluhan yang dilaksanakan di RW 23 Antapani Tengah kali ini menjadi harus diperhatikan oleh para kaum ibu. Dimana orangtua ditekankan oleh ummi untuk selalu mengevaluasi diri dalam mendidik dan menjaga tumbuh kembang anak. Menjaga kebiasaan baik dan benar, agar menjadi contoh bagi anak-anaknya.
Sementara yang perlu digarisbawahi oleh para ibu ialah persiapkan kesehatan keluarga mulai dari menyiapkan makanan dengan B2SA (Beragam, Bergizi, Sehat) serta terhindar dari 3P (Perasa, Pewarna, Pengawet).
Warga yang hadir sangat antusias dengan pemaparan Ummi. Mereka tampak bersemangat ingin memperbaiki kualitas keluarga masing-masing dengan memperhatikan faktor kesehatan terlebih dahulu. Tapi ternyata, tak hanya ibu-ibu saja yang begitu antusias dengan materi penyuluhan kesehatan dan ketahanan keluarga ini, ada para bapak-bapak yang juga turut hadir dan memenuhi bangku di belakang ibu-ibu.

Posting Komentar

0 Komentar