Aher : Indonesia memerlukan 9,5 Juta Pengusaha


pksbandungkota.com- Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan bahwa sebuah negara dikatakan maju dan sejahtera kalau negara tersebut memiliki 4% lebih pengusaha dari jumlah penduduk.  Sementara Indonesia  baru memiliki pengusaha sekitar 0,24% atau sekitar 600 ribuan wirausaha. Hal ini dikatakan Aher di hadapan 1000 jamaah lebih Majelis Taklim Wirausaha Bandung, pada hari minggu (15/5) di masjid Istiqomah jalan Citarum Bandung.

Gubernur  membandingkan Indonesia  dengan negara-negara lain, diantaranya :
China memiliki 14% pengusaha
Amerika serikat 12% pengusaha
Singapura 7,5% pengusaha
Thailand 4,1% pengusaha

Dari data tersebut beliau berharap agar rakyat Indonesia khususnya warga Jawa Barat dapat lebih bergairah lagi untuk menjadi seorang pengusaha. Karena sejatinya Indonesia masih membutuhkan sampai dapat memiliki 4% dari penduduk negeri ini atau sekitar 9,5 juta  pengusaha. Beliau mengutip dari siroh nabawiah, bahwa dari 10 pintu rezeqi yang Allah berikan justru 9 diantaranya  adalah berniaga. Bahkan dari 10 orang yang dijamin masuk syurga 9 diantaranya adalah pengusaha.

Untuk menjadi pengusaha yang sukses dunia akhirat, Aher menghimbau agar para wirausaha memiliki gaya hidup yang bisa menyeimbangkan kejar sukses di dunia untuk menggapai Akhirat. Jangan sampai sukses dalam karir dan bisnis tapi urusan ukhrowi diabaikan. Oleh karenanya beliau menyambut gembira dengan kegiatan yang dilakukan oleh MTW yang menurutnya satu-satunya majelis taklim di Jawa Barat yang memfokuskan diri membina para pengusaha yang bertaqwa. (Tisna)

Posting Komentar

0 Komentar