Seluruh anggota DPRD Kota
Bandung periode 2024-2029 mengikuti orientasi dan pendalaman tugas pokok dan
fungsi (tupoksi) anggota DPRD di Hotel Sutan Raja Soreang selama lima hari
mulai Minggu (11/8) sampai Kamis (15/8).
Kegiatan ini digelar Badan
Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Barat bekerja sama
dengan Sekretariat DPRD Kota Bandung.
Menurut Ketua Sementara DPRD Kota
Bandung Agus Andi Setyawan, orientasi ini diselenggarakan oleh BPSDM Jabat dan
diadakan rutin pascapelantikan anggota DPRD periode baru.
Hal ini agar para anggota
legislatif sebelum bekerja, mereka paham terkait undang-undang, sistem
pemerintahan, tupoksi, tata tertib, perencanaan dan lain-lain.
anggota Fraksi PKS DPRD Kota Bandung |
"Orientasi digelar selama lima hari dan ini merupakan kegiatan yang cukup bagus untuk pembekalan anggota dewan. Sampai saat ini lebih dari 90 persen, bahkan 100 persen anggota dewan yang hadir. Acara ini menjadi pembekalan yang berharga bagi anggota DPRD periode 2024-2019, " ujarnya.
Kegiatan dibuka langsung Kepala
BPSDM Jabar Heri Antasari. Saat pembukaan itu, kata Agus, kepala BPSDM
menyampaikan soal peran DPRD dan pentingnya pelatihan bagi anggota dewN.
"Orientasi ini wajib diikuti
seluruh anggota DPRD," ujarnya.
Berdasarkan pengalaman
pribadinya, kata Agus, pelatihan yang diadakan ini sangat bagus karena bisa
menjadi pembekalan bagi anggota dewan, terlebih bagi anggota dewan yang baru.
Sementata untuk dewan lama bisa merefresh kembali ilmu-ilmu yang dulu telah diberikan.
"Ini sangat penting bagi
anggota baru dan lama karena merefresh kembali ilmu yang sudah mereka dapat
sebelumnya, " terangnya.
Bila dibandingkan dengan
orientasi periode lalu dan sekarang, kata Agus, kurikulumnya hampir sama. Para
peserta dibekali soal sistem pemerintahan, konsep dasar kenegaraan atau empat
pilar bernegara.
"Teori orientasi yang bagus
harus sejalan dengan SDM dan SDM dipengaruhi oleh sejauhmana dia
berkepentingan. Makanya titik berat kita di pelantikan harus mementingkan
kepentingan masyarakat daripada kepentingan kelompok atau pribadi,"
ujarnya.
0 Komentar