Kata Ketua DPRD soal Exit Tol KM 149 Gedebage hingga Tol Dalam Kota Bandung Sebagai Solusi Kemacetan

 

Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan bicara terkait solusi mengatasi kemacetan lalu lintas di beberapa titik Kota Bandung antara lain melalui pembukaan kembali Exit Tol KM 149 ruas Jalan Tol Padaleunyi hingga rencana pembangunan Flyover Buahbatu-Kiaracondong dan Jalan Tol Dalam Kota Bandung.

Akses ke exit tol KM 149

Tedy Rusmawan mengatakan pihaknya mendukung rencana pembangunan Jalan Tol Dalam Kota Bandung atau Bandung Intra Urban Tol Road (BIUTR) yang telah belasan tahun tertunda hingga dipastikan akan dilanjutkan pengerjaannya pada tahun 2024 oleh Kementerian PUPR.

“Beberapa hari lalu ada informasi dari Menteri PUPR Pak Basuki bahwa Tol Dalam Kota Bandung akan dipersiapkan untuk dibangun kembali. Kami DPRD tentu merespons positif,” ucap Tedy pada unggahan video di akun Instagram @tedyrusmawan.tr, Senin 4 Maret 2024.

Kendati begitu, Tedy menilai Gerbang Tol KM 149 Padaleunyi dan Flyover Buahbatu-Kiaracondong di Jalan Soekarno Hatta merupakan dua infrastruktur yang lebih urgent untuk lebih dulu segera direalisasikan karena diyakini akan efektif bantu mengurai kemacetan di Jalan Soekarno Hatta dan sekitarnya serta kawasan Gedebage.

Percepatan pengerjaan Flyover Buahbatu-Kiaracondong, ujar Tedy, sangat bermanfaat untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi di kawasan Simpang Samsat Bandung yang menjadi pertemuan arus kendaraan dari ruas Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Ibrahim Adjie.

"Namun demikian ada yang prioritas pada saat ini yang dibutuhkan warga masyarakat yaitu dibangunnya flyover di bypass Soekarno Hatta tepatnya di Perempatan Samsat dan Buahbatu. Karena di titik itulah seringkali terjadi kemacetan yang luar biasa," bebernya.

Sedangkan percepatan perbaikan di Exit Tol KM 149 Padaleunyi sehingga dapat kembali segera dibuka, sebut Tedy, sangat berguna untuk bantu mengatasi kemacetan di kawasan Gedebage yang saat ini sudah semakin banyak pusat keramaian di area tersebut.

“Yang kedua diperbaikinya akses tol 149 yang kembali ditutup dan kami mengharapkan segera diperbaiki dan kemudian dibuka kembali,” tutur dia.

 

 



Ahmad Farid Fakhrullah

Posting Komentar

0 Komentar