Maraknya Aksi Kriminalitas, Desak Pemkot Bandung dan Kepolisian Turun Tangan

 

Dalam beberapa hari terakhir banyak aksi kriminal yang terjadi di Kota Bandung terutama pada malam hari.

Aksi kriminalitas yang marak terjadi di Kota Bandung ini biasanya dilakukan oleh gerombolan dan tak sedikit menelan korban luka karena para gerombolan tersebut ada yang membawa senjata tajam.

Anggota Komisi A DPRD Kota Bandung, Agus Andi Setyawan menyatakan, jajaran Komisi A DPRD Kota Bandung sangat memberikan perhatian pada aksi ini.

H. Agus Andi Setyawan

Ia menyebut, DPRD Kota Bandung sudah mulai berkoordinasi dengan Kepolisian dan Pemerintah Kota Bandung demi mengembalikan kota Bandung yang aman dan kondusif.

"Ini juga menjadi konsen dalam beberapa hari ini saya dan teman-teman di Komisi A berbicara dan akan berupaya untuk berkoordinasi dengan aparat, dengan pihak kewilayahan dalam rangka bagaimana mengeliminir hal ini supaya aman dan kondusif lagi kota Bandung ini," kata Agus.

Selain meminta pengetatan patroli kepada kepolisian, DPRD juga akan mendorong agar Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk memperkuat Satlinmas.

Politisi PKS ini pun menambahkan, pihaknya juga akan meminta agar permasalah infrastruktur pun dibenahi oleh Pemkot Bandung demi menjaga keamanan kota.

"Hal-hal yang terkait dengan infrastruktur itu yang mesti dikuatkan juga kalau misalkan ada pengaduan-pengaduan dari kewilayahan masalah penerangan mohon segera ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kota Bandung," ujarnya.

 

Ahmad Farid Fakhrullah

Posting Komentar

0 Komentar