Setelah menunggu 14
tahun, Pemkot Bandung sukses meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian
(WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia, terkait kinerja
keuangan Pemkot Bandung. Prestasi ini menjadi catatan sejarah baru mengingat
untuk pertama kalinya Pemkot Bandung meraih opini WTP. Laporan Hasil
Pemeriksaan (LHP) BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2018
diserahkan oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Jawa Barat, Arman Syifa, Senin
(27/5/2019).
Wali Kota Bandung Oded M Danial saat menerima penghargaan
Arman Syifa memberikan
selamat atas prestasi Pemkot Bandung, setelah beberapa tahun terakhir dengan
opini Wajar Dengan Pengecualian.
“Kami
mengucapkan selamat atas prestasinya meraih opini baik, setelah beberapa tahun
terakhir dengan opini Wajar Dengan Pengecualian. Saya yakin ini diperoleh dari
upaya sungguh-sungguh seluruh jajaran pemerintahan dalam pengelolaan dan
pertanggungjawaban keuangan,” ujar Arman.
Wali Kota Bandung beserta para pejabat dan BPK
Wali Kota
Bandung, Oded M Danial sangat bersyukur upaya keras di awal kepemimpinannya ini
membuahkan hasil. Selama kurang lebih 7 bulan memimpin Kota Bandung, berhasil menorehkan
sejarah, ini merupakan kerja keras seluruh elemen di Pemkot Bandung.
“Sesungguhnya
yang dilakukan kami adalah berupaya membangun rekonsiliasi. Sejak saya dilantik
dan kami terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait terutama di internal.
Kita berhasil mendapatkan opini WTP dari BPK dan alhamdulillah kita respon
positif,” kata Oded.
Wali Kota
Bandung yang akrab di sapa mang Oded, mengingatkan kepada seluruh pihak di
Pemkot Bandung agar tidak terlena. Justru, menurut dia, hasil ini harus menjadi
pelecut motivasi untuk meningkatkan kinerja.
“Harapan saya
tentu saja setelah kita mendapat WTP sama dengan kota kabupaten lain kita harus
terus meningkatkan kinerja kita dalam hal penataan keuangan daerah yang baik.
Apalagi bulan Ramadhan, insyallah WTP yang berkah,” ujarnya.
0 Komentar