NgaBandungan ala Oded M Danial

NgaBandungan ala Oded M Danial



Ngabandungan Oded MD
Ngabandungan Oded MD

BANDUNG – Genap setahun masa jabatan Walikota-Wakil Walikota Bandung, Oded M Danial tetap bergerilya melakukan Jum’at Keliling. Kali ini, kelurahan Pasteur kecamatan Sukajadi menjadi lokasi yang dikunjunginya.

Jum’at (26/9) lalu, seperti hari-hari Jum’at sebelumnya, Wakil Walikota Bandung, Oded M Danial menjadi khotib shalat Jum’at secara berkeliling se-Kota Bandung. Momen Shalat Jum’at ini tak hanya diisi pria yang akrab disapa Mang Oded ini dengan memberi khutbah kepada jamaah, melainkan dilanjutkan dengan agenda Nga-Bandung-an untuk mendengarkan berbagai masukan dari warga Bandung. Melalui Jumling (Jum’at Keliling-red) ini, setidaknya satu masjid di satu Kecamatan terkunjungi oleh Mang Oded.

Dalam kesempatan Nga-Bandung-an di Kelurahan Pasteur kali ini, Mang Oded memberikan kesempatan kepada beberapa warga menyampaikan keluhan, asprirasi ataupun pertanyaan terkait kondisi Kota Bandung. Tiga penanya pertama mengeluhkan soal keindahan, ketertiban dan keamanan Kota Bandung. Salahsatunya secara spesifik menyampaikan keluhannya tentang taman yang tidak terawat selepas peluncurannya. Sedangkan yang lainnya menyampaikan adanya tawuran dan tindak kekerasan yang dilakukan preman di Pasar yang berlokasi sekitaran daerah tersebut.

“Alhamdulillah, melalui silaturahim ini kami (Walikota dan Wakil Walikota-red) jadi tahu masalah-masalah yang masih dihadapi Kota Bandung,” tutur Oded mengawali jawabannya kepada warga. Oded melanjutkan, pihaknya akan meneruskan aduan ini kepada dinas terkait untuk segera dilakukan perbaikan. Terkait keamanan, Oded menyampaikan adanya program kolaborasi antara Pemerintah Kota Bandung dengan kepolisian bertajuk ‘Brigadir RW’. Program ini diharapkan mampu mengatasi masalah keamanan hingga ke cakupan terkecil masyarakat.

Satu jam berlalu, agenda Nga-Bandungan di kelurahan Pasteur usai.