Sabtu (3/10) lalu Kantor DPD PKS Kota Bandung kedatangan tamu dari Paguyuban Guru Ngaji Kota Bandung (PGN). Kehadiran Ketua dan para anggota PGN ini dimaksudkan untuk bersilaturahmi sekaligus menyampaikan aspirasi terkait kondisi dari madrasah-madrasah dan kelompok pengajian yang ada di Kota Bandung
H. Aceng selaku Ketua Forum komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT), yang bergabung dalam PGN Kota Bandung menyampaikan bahwa selama ini PGN telah bersinergi dengan program-program pemerintah kota Bandung, sehingga PGN telah dipercaya menjadi salah satu mitra pemerintah Kota Bandung untuk mewujudkan Kota Bandung yang Agamis. Namun papar H. Aceng lebih lanjut masih ada sendi-sendi persoalan madrasah maupun komunitas keagamaan yang belum tersentuh pemerintah dan perlu untuk diperbaiki. Itu pula salah satu alasan audiensi kepada PKS ini dilakukan agar bisa terjalin kerjasama lebih baik untuk mendukung program pemerintah Kota Bandung mewujudkan kota yang lebih agamis.
Kehadiran perwakilan PGN ini diterima Ibu Ledia Hanifa Amaliah, salah seorang pimpinan DPP PKS yang sekaligus juga merupakan Anggota DPR-RI Komisi X.
Ledia memberikan apresiasi atas kerjasama yang telah dibangun oleh PGN untuk bersinergi dengan program pemerintah Kota. Menurut Ledia keberadaan dari madrasah-madrasah agama yang terbina dengan baik tentunya dapat menjadi salah satu sarana untuk mencegah adanya penyebaran radikalisme di masyarakat.
Ledia juga mengungkapkan perlunya sinergi antara masyarakat, pemerintah, serta komunitas atau organisasi kemasyarakatan untuk menyikapi dan mengkritisi kebijakan-kebijakan di negeri ini termasuk dari organisasi PGN. Diharapkan masukan dan kritisi yang disampaikan dari masyarakat akan membuat kinerja pemerintah semakin baik, serta dapat mengakomodir kebutuhan masyarakat secara luas dan mendalam. (Iis-Relawan Literasi/Fe)
0 Komentar