Jumat Berbagi, DPC Kiaracondong Tembus 100 Porsi



bandung.pks.id - Jumat adalah hari istimewa bagi umat muslim. Namun tentu saja bukan berarti hari lainnya tak berarti. Jika kita terbiasa melihat kerumunan orang memenuhi mesjid untuk sholat Jumat.
Kini Anda akan melihat pemandangan baru yang tak kalah menakjubkannya.

DPC Kiaracondong kini menyulap hari Jumat mereka menjadi Jumat berbagi. Berawal dari ide para ibu-ibu sekitar untuk berbagi pada orang sekitar yang kurang mampu. Ternyata hal ini tak hanya menjadi antusias bagi para penerima donasi.

Namun juga membuat donatur di setiap minggu nya bertambah. Hingga bisa tembus 100 porsi bantuan pada masyarakat kurang mampu di sekitar Kiaracondong.

Meski pada awalnya hanya ingin sebulan sekali dalam program DPC. Namun pada realita nya DPC berhasil mengadakan sebulan dua kali.

Bukan saja berkat mereka yang berdonasi namun para penjaga stand dan petugas keliling yang dengan begitu semangat membagikan donasi tanpa lelah

Semoga hal ini bisa menginspirasi kita semua. Bahwa tak ada kata terlambat untuk berbagi. Tak perlu menunggu kaya untuk berbagi. Tapi dengan berbagi kita sendiri akan menjadi kaya. (Ipah)

Posting Komentar

0 Komentar