Kita tahu bahwa Indonesia kaya akan
sumber daya alam, tidak hanya tanah yang subur tetapi juga sumber daya air yang
melimpah, dan semakin tinggi teknologi maka semakin dimudahkan pula masyarakat
dalam mengelola sumber daya yang ada.
Tak dapat dipungkiri, bahwa hampir
seluruh masyarakat dunia kini menggunakan barang elektronik dan itu
mengakibatkan, kita harus memiliki sumber daya listrik yang mencukupi kebutuhan
masyarakat. Salah satu media penghasil tenaga listrik kita yaitu waduk. Benar,
telah banyak waduk dibangun terutama di Jawa Barat. Dan Tahukan kalian?
Waduk pertama dan kedua terbesar
ternyata ada di kawasan Jawa Barat. Begitu bangga nya kita mempunyai bendungan
yang besar dan dapat mencukupi kebutuhan masyarakat Jawa Barat.
Setelah waduk Jatiluhur (waduk
pertama terbesar di Indonesia), kini cita-cita lama Indonesia yaitu sejak 1973
akan segera menjadi kenyataan. Dan cita-cita ini telah berhasil direalisasikan
oleh Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, yaitu berupa waduk terletak di
Kecamatan Jatigede, Kabupaten Sumedang. Dan waduk ini menjadi waduk terbesar
kedua di Indonesia.
![]() |
Waduk JatiGede |
Benar sekali, Waduk Jatigede sesuai
dengan nama kawasan dimana waduk ini dibangun, kini telah siap beroperasi. Dan siap
untuk memenuhi kebutuhan perairan dan tenaga listrik di kawasan jawa barat dan
sekitar nya. Banyak manfaat yang akan kita dapat dari Waduk Jatigede ini.
Berikut adalah beberapa faktanya,
1. Luas 1.766 ha
2. Menampung 1 Milyar Kubik air
3. Mengairi 90.000 hektar sawah
4. Berfungsi sebagai pengendali banjir
5.Menghasilkan 110 Megawatt listrik, menerangi sepertiga pulau Jawa dan memasok listrik untuk pulau Bali.
Dari fakta diatas, ternyata bukan hanya listrik yang dihasilkan, tetapi juga menjadi sarana pengairang untuk sawah, dan bukan ratusan hektar lagi yang dialiri, tetapi puluhan ribu hektar. Maka, dengan beroperasi nya waduk ini bukan hanya aspek pelistrikkan yang diuntungkan tetapi para petani pun mendapat keuntungan dari nya. Sehingga tak dapat dipungkiri bahwa waduk ini akan menjadi sumber manfaat yang menguntungkan kawasan Pulau Jawa.
1. Luas 1.766 ha
2. Menampung 1 Milyar Kubik air
3. Mengairi 90.000 hektar sawah
4. Berfungsi sebagai pengendali banjir
5.Menghasilkan 110 Megawatt listrik, menerangi sepertiga pulau Jawa dan memasok listrik untuk pulau Bali.
Dari fakta diatas, ternyata bukan hanya listrik yang dihasilkan, tetapi juga menjadi sarana pengairang untuk sawah, dan bukan ratusan hektar lagi yang dialiri, tetapi puluhan ribu hektar. Maka, dengan beroperasi nya waduk ini bukan hanya aspek pelistrikkan yang diuntungkan tetapi para petani pun mendapat keuntungan dari nya. Sehingga tak dapat dipungkiri bahwa waduk ini akan menjadi sumber manfaat yang menguntungkan kawasan Pulau Jawa.
Dan ini menjadi gebrakan terbaru akan kepemimpinan
Aher dalam memajukan sumber daya di Jawa Barat selain sebagai konsumen, jawa
barat juga menjadi pemasok kebutuhan untuk masyarakat di Pulau Jawa.Mari kita doakan agar waduk ini
dapat beroperasi dengan baik dan memenuhi semua kebutuhan masyarakat bukan
hanya di Pulau Jawa saja tetapi hingga pulau Bali. Desember 2014 sudah akan
mulai proses penggenangan.
(Ipah)
0 Komentar