Komitmen merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin. Menurut Haru, memilih pemimpin tidak cukup hanya berdasarkan gagasan yang diusulkan, tetapi juga perlu dilihat apakah pemimpin tersebut dapat merealisasikan gagasan-gagasannya atau tidak. Meskipun setiap pemimpin mungkin bisa menawarkan berbagai gagasan, tetapi perlu diperhatikan apakah pemimpin tersebut akan berkomitmen pada gagasannya atau tidak.
Haru menekankan dalam memilih pemimpin, penting untuk melihat apakah orang tersebut akan memegang janjinya atau tidak, karena dalam hal ini kepercayaan menjadi hal yang sangat dibutuhkan. Menurutnya, tidak hanya bisnis saja yang memerlukan kepercayaan, tetapi dalam sektor publik pun sangat diperlukan. "Saat ini, kepercayaan masyarakat Kota Bandung sedang menurun, dan ini adalah sesuatu yang harus dikembalikan" ujarnya. Dalam memulihkan kepercayaan tersebut, dibutuhkan adanya harapan baru.
Ia mengibaratkan bahwa manusia bisa bertahan tanpa makanan hingga 7 hari, tanpa minum hingga 3 hari, dan tanpa bernafas hingga 3-4 menit. Namun, seseorang yang kehilangan harapan dapat "mati" dalam 1 detik saja. "Jadi, kita butuh harapan baru, Kota Bandung butuh 'Harapan Baru', dan singkatannya adalah Haru" tutupnya dengan optimis.
0 Komentar