RIDO Luncurkan Kartu “Bandung Juara” dan Kartu “I Love Bandung”


IMG_8263.jpgIMG_8281.jpg

DAGO -- Pasangan Cawalkot Bandung Ridwan Kamil dan Oded MD (RIDO) meluncurkan Kartu ’Bandung Juara’ dan Kartu ‘I Love Bandung’ sebagai program mereka bila nanti terpilih. Pada kesempatan itu juga dirilis kompilasi lagu-lagukampanye.
"Banyak kegunaan dan manfaat dalam kartu ini terutama untuk kesehatan dan pendidikan. Juga sebagai wadah gotong-royong membangun Bandung,” jelas Ridwan Kamil didampingi Oded MD pada saat peluncuran dua kartu itu, di sekretariat Pemenangan RIDO, Rabu (22/5).
Kartu Bandung Juara adalah Kartu Pelayanan Publik untuk mewujudkan kota Bandung Juara. Kartu ini memberikan banyak kemudahan kepada warga kota Bandung untuk mengakses beragam pelayanan yang disediakan pemerintah kota.
IMG_8276.jpg“Kartu ini bukan kartu sembarangan atau asal buat. Kami sudah menghitung dan mengkajinya, dua periode jadi anggota DPRD saya tahu persis APBD Kota Bandung.  Jadi, kartu ini terukur dan bisdiaplikasikan dari sisi anggaran,” tambah Oded MD.
Pemegang Kartu Bandung Juara bisa mendapatkan asuransi kesehatan, ambulan gratis, dan santunan kematian. Selain itu Kartu Bandung Juara menawarkan 100.000 beasiswa untuk siswa SD, SMA, dan Mahasiswa. Kartu Bandung Juara juga akan menyediakan subsidi sembako dan gas 3 kg.
Sedangkan Kartu I Love Bandung  adalah kartu yang diberikan kepada mereka yang memiliki kepedulian kepada kota Bandung dengan memberikan donasi pembangunan.
“Ini adalah kartu pertama di Indonesia. Belum ada sebelumnya kartu seperti ini, kartu yang menjembatani para donatur untuk turup bergotong-royong membangun Bandung,” jelas pasangan nomor urut 4 ini.
Tersedia tiga pilihan kartu I Love Bandung, yaitu tipe Silver untuk individu yang memberikan sumbangan senilai Rp 1 juta  – Rp 100 juta. Tipe Gold untuk individu yang menyumbang senilai Rp 100 juta – Rp 1 Miliar, dan tipe Platinum untuk penyumbang  Rp 1 miliar ke atas. Para pemilik kartu I Love Bandung, nantinya akan diberi penghargaan sebagai warga kehormatan Kota Bandung.
Kartu I Love Bandung bernomor 000000001 diberikan ke  Hudaya Prawira. Mantan Kepala Bappeda Kota Bandung ini menerima secara simbolis kartu itu langsung dari pasangan RIDO. “Mudah-mudahan ini menjadi awal masyarakat Bandung bergotong-royong demi pasar yang baik, transportasi teratur, sampah musnah, dan banjir hilang,” cetus Hudaya setelah menerima kartu.
Hudaya yakin pasangan RIDO akan mampu membuat Bandung lebih baik. Modal untuk menjadikan Bandung kota juara dimiliki pasangan ini. “Mereka punya tiga syarat utama, yaitu kuat iman, kuat kemampuan, dan kuat kemauan. Dua kartu ini adalah bukti mereka kuat kemauan,”jelas Hudaya.
Pada saat yang sama diluncurkan juga kompilasi lagu kampanye. Kompilasi berisi delapan buah lagu, yang liriknya ditulis Ebith Beat A, Abah Odoy, Barakatak Grup, Munsid Bandung, dan Atalia Kamil.
Kompilasi lagu ini akan mengiringi aktifitas kampanye RIDO  pada 6 Juni – 20 Juni 2013. “kami ucapkan terimakasih kepada para seniman yang sudah berjerih payah membuat lagu dan menyumbangkannya buat pasangan kami. Ini adalah karya untuk Bandung,” ucap calon walikota yang akrab disapa Kang Emil ini. ***

Posting Komentar

0 Komentar